(CATATAN KULIAH 2) Latar Belakang Pendidikan Humas Pemerintah


Hubungan Masyarakat atau yang biasa disebut humas adalah suatu seni untuk membentuk hubungan yang baik antara individu atau perusahaan dengan publik-publiknya secara dua arah dan berkelanjutan. Mengingat pentingnya fungsi keberadaan petugas humas atau public relations officer maka pemerintahan pun membutuhkan pelaksanaan fungsi humas di dalam tubuhnya. 

Tujuan jangka panjang yang ingin dicapai oleh setiap petugas humas adalah adanya citra yang baik tentang perusahaan tempat ia bekerja di benak publik-publik perusahaan. Dengan adanya citra perusahaan yang baik di mata publik, maka keberlangsungan perusahaan dapat dipertahankan.

Petugas humas juga beragam adanya. Mereka yang paling professional tentu adalah mereka yang memang pernah menjalani pendidikan formal di bidang humas. Namun pada nyatanya, masih banyak petugas humas pada perusahaan maupun instansi pemerintah yang memiliki latar belakang pendidikan bukan-humas.

Inilah yang terkadang membuat seorang petugas humas banyak melakukan kesalahan dalam pekerjaannya. Memang, pengalaman kerja tentu akan membantu kualitas kerja seseorang jika dilakukan dalam jangka waktu yang lama, namun pengertian dan pemahaman seorang petugas humas yang berlatarbelakang pendidikan formal bukan-humas tentu akan berbeda dengan petugas humas yang memiliki latar belakang pendidikan formal jurusan humas. 

Pertanyaan selanjutnya yang akan muncul adalah mengapa akhirnya perusahaan atau instansi pemerintah memakai pegawai yang berlatarbelakang pendidikan yang tidak sesuai dengan bidang kerja ? Apakah lulusan jurusan humas tidak ada yang benar-benar menguasai bidangnya, sehingga perusahaan atau pun instansi pemerintah tidak memiliki kepercayaan yang penuh terhadap lulusan-lulusan jurusan humas ?

 Fakta yang terlihat di lapangan saat ini, kebanyakan dari perusahaan swasta memiliki petugas humas dengan kinerja yang lebih baik dari pada petugas humas yang ada di instansi pemerintahan. Mungkin salah satu alasan terjadinya hal ini adalah karena tekanan kerja di perusahaan swasta lebih besar, yang membuat setiap pegawai ingin memberikan yang terbaik dalam bekerja agar mendapatkan pendapatan yang baik pula.

Berbeda dengan bekerja di instansi pemerintahan, dimana nama baik perusahaan tidak membutuhkan perjuangan penbentukan citra yang sulit, kita sama-sama tahu tidak ada kompetitor bagi instansi pemerintah.

Tidak adanya kompetitor seharusnya tidak membuat petugas humas pada instansi pemerintah kemudian melupakan fungsi-fungsi humas itu sendiri. Masih banyak yang harus dilakukan untuk memperbaiki citra pemerintah untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap instansi yang bersangkutan. Untuk menstimulasi peningkatan kinerja petugas humas pada instansi pemerintahan, hal utama yang perlu dilakukan adalah mengadakan pelatihan humas.

Pada pelatihan tersebut setiap petugas humas pemerintahan akan diberikan gambaran mengenai fungsi humas dan pentingnya fungsi humas bagi keberlangsungan sebuah organisasi. Diharapkan ketika petugas humas mengetahui pentingnya keberadaan humas, maka mereka akan lebih giat bekerja. Di dalam pelatihan tersebut juga dapat diinformasikan tentang kinerja humas pemerintahan di luar negeri, sehingga para peserta pelatihan dapat termotivasi untuk bekerja lebih baik. 

Terkadang, kinerja yang kurang baik bisa terjadi karena ketidaktahuan seseorang akan bidang kerja yang sedang ia lakukan. Ketidaktahuan ini akhirnya mengurangi motivasi kerja dan juga mengurangi rasa bangga seseorang akan jabatan dan jenis pekerjaan yang sedang ia laksanakan. Oleh karena itu, pelatihan humas dapat dijadikan salah satu cara untuk memperbaiki kinerja petugas humas yang ada di instansi pemerintahan.

Selain itu, pembaharuan sumber daya manusia yang dijadikan calon pegawai humas itu sendiri sebaiknya juga dilakukan perubahan. Terkadang suatu bagian dalam instansi sudah jenuh dengan pemikiran-pemikiran lama, mereka haus akan pembaharuan. Untuk itu, sebaiknya pemerintah juga merekrut pegawai-pegawai muda yang memiliki ide gila untuk perbaikan kinerja humas pemerintahan. 

Dengan demikian diharapkan kinerja petugas humas pemerintahan dapat terus membaik dari waktu ke waktu. Hal ini akan berdampak pula nantinya kepada timbulnya rasa cinta tanah air yang tinggi dari seluruh lapisan masyarakat Indonesia. Rasa cinta tanah air ini tentu akan terwujud jika petugas humas berhasil menciptakan rasa bangga akan Indonesia oleh setiap penduduknya. Jelas terlihat bahwa humas pemerintahan memegang fungsi penting bagi Indonesia yang lebih baik ke depannya. 

Tidak ada komentar: